x bukti.id skyscraper
x bukti.id skyscraper

Kemkomdigi Buru dan Blokir Ratusan Ribu Konten Judol

Avatar bukti.id
bukti.id
Rabu, 13 Nov 2024 10:07 WIB
Hukum
bukti.id leaderboard

Jakarta - Pemerintah serius memerangi praktik judi online (judol). Melalui Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) telah memblokir 94.720 konten terkait judol. Penegasan ini disampaikan Plt. Direktur Pengendalian Aplikasi Informatika (PAI), Kemkomdigi, Syofian Kurniawan.

Penindakan terkait judol itu, dilakukan Kemkomdigi terhitung sejak 9 hingga 11 November 2024. Upaya membabat habis praktik judol tersebut ditegaskannya sesuai dengan instruksi Presiden Prabowo Subianto dan Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid.

“Sejak Sabtu (9/11) hingga Senin (11/11) 2024, kami telah melakukan takedown atau pemblokiran terhadap 94.720 konten terkait judi online,” kata Syofian dalam keterangan resminya di Jakarta, Selasa (12/11/2024).

Dengan penambahan pemblokiran konten bermuatan aktivitas judi online itu, hingga kini pemerintah telah memblokir ratusan ribu konten judol. Langkah tersebut diungkapkan Syofian, akan terus dilakukan pemerintah tanpa pandang bulu.

“Sehingga, tercatat sejak 20 Oktober hingga 11 November 2024, telah dilakukan penanganan terhadap 262.034 konten perjudian,” tutup Syofian. (aditya)

Editor : heddyawan

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Rabu, 04 Jun 2025 19:00 WIB | Ekonomi
Gubernur Luthfi ungkapkan jika Pemprov Jawa Tengah membuka peluang sekitar puluhan ribu tenaga kerja untuk bekerja di Kawasan Industri Kendal. Proyeksi ke depan ...
Rabu, 04 Jun 2025 13:54 WIB | Pemerintahan
Kapan, berapa lama, dan ruas mana penerapan diskon tarif tol di tanah air? Belum jelas. Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo hanya sebut diskon tarif tol sebes ...
Rabu, 04 Jun 2025 09:47 WIB | Nusantara
Pemrov Jawa Tengah bakal bentuk Satgas PHK. Bahkan, keseriusan langkah itu ditunjukkan Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, dengan memberi instruksi ke Dinas Ket ...