Popularitas AHY Kalah dari Megawati dan Prabowo

bukti.id
Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono - AHY (foto: net)

Jakarta, bukti.id - Internal Partai Demokrat bersikap ‘dingin’ terkait hasil survei Litbang Kompas, yang menyebut popularitas Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berada di angka 58,9 persen, kalah populer dari Prabowo Subianto dan Megawati.

Melalui Ketua Bakomstra Partai Demokrat, Herzaky Mahendra, pihaknya tak mempermasalahkan kondisi tersebut. Malah, menurut dia, elektabilitas AHY dengan angka 58 persen sudah cukup bagus di mata masyarakat.

Baca juga: Prabowo-Gibran Fokus dan Peduli Isu Pangan Dalam Negeri

"Mas AHY dengan 58 persen saja sudah punya elektabilitas seperti saat ini. Yang kami tahu itu, selalu masuk di 3 besar, cawapres 5-6 besar," kata Herzaky di acara talkshow di sebuah televisi, Selasa (21/2/2023).

"Bayangkan kalau kita terus, mas AHY semakin giat keliling-keliling seperti selama ini kita lakukan, bisa menembus 70 persen popularitas. Bisa jadi berlipat-lipat bicara elektabilitas. Namanya mas AHY masih panjang perjalanan politiknya," imbuh Herzaky.

Herzaky berucap,"Kalau pak Prabowo mungkin kesempatannya sekali-dua kali ikut presiden bang Andre sehingga beliau setelah itu jadi negarawan,".

Baca juga: Koalisi Indonesia Maju Bahas Ketua Tim Pemenangan Prabowo

Meski begitu, Herzaky memastikan bahwa Demokrat tidak bakal gabung dengan Gerindra jika Prabowo jadi Presiden Republik Indonesia.

"Oh enggak dong. Kami ini bukan mendoakan, maksudnya kalau ada peluang kesempatan sejarah yah baik-baik saja. Kalau kami jelas capres kami Anies Baswedan," sergah Herzaky.

Baca juga: Golkar Masih Keukueh Airlangga Jadi Cawapres

Diketahui, popularitas ketum parpol dalam survei nasional periode Januari-Februari 2023, menempati Megawati di urutan pertama dengan angka 94,9 persen.

Kemudian disusul Prabowo Subianto dengan angka 94,5 persen. Nomor tiga, Agus Harimurti Yudhoyono dengan angka 58,9 persen. (hed)

Editor : heddyawan

Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru