x bukti.id skyscraper
x bukti.id skyscraper

Paslon Bertempur dengan Kotak Kosong

Avatar bukti.id
bukti.id
Rabu, 23 Sep 2020 21:44 WIB
Pemilu
bukti.id leaderboard

Surabaya, bukti,id – Isitilah kotak kosong, agak unik, tapi memang itu yang terjadi dalam proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Jawa Timur. Ini bakal terjadi di Pilkada Kabupaten Kediri dan Kabupaten Ngawi. Di dua daerah itu hanya ada masing-masing satu pasangan calon saja yang mendaftar.

Hal itu diungkapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jatim, Choirul Anam jika hingga hari terakhir pendaftaran tahap II di Ngawi dan Kediri, pada 13 September 2020 lalu, tidak ada lagi calon yang mendaftar.

“Karena tidak ada yang mendaftar, otomatis pasangan yang mendaftar di kedua daerah tersebut akan melawan kotak kosong saat hari pemungutan suara, 9 Desember 2020 mendatang,” ujar Anam, Selasa (22/9/2020), seraya menyebut, meski melawan kotak kosong, tahapan pilkada sama seperti daerah-daerah lain, seperti ada penetapan calon, debat publik dan sebagainya.

Perlu diketahui, Pilkada Kabupaten Kediri hanya ada satu pasangan calon. Hanindhito Himawan Pramono-Dewi Maria Ulfa memborong dukungan partai politik (parpol) yakni PDI Perjuangan 15 kursi, PKB 9 kursi, Golkar 6 kursi, Gerindra dan PAN masing-masing 5 kursi, Nasdem 4 kursi, Demokrat 3 kursi, dan PPP 2 kursi, serta PKS 1 kursi.

Fenomena borong kursi juga terjadi Ngawi. Calon petahana Ony Anwar Harsono yang menggandeng Dwi Rianto Jatmiko, juga menyapu bersih dukungan semua parpol di DPRD setempat.

Tercatat 10 partai yang mendukung pasangan Ony Anwar - Dwi Rianto, yakni PDI Perjuangan, Golkar, PKB, Gerindra, PKS, PAN, Nasdem, Demokrat, Hanura dan PPP. (edd)

Editor : heddyawan

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Kamis, 24 Apr 2025 11:19 WIB | Ekonomi
SURABAYA - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh insan BRI Mulyosari mengenakan busana khas Dayak Kalimantan. Acara yang digelar di BRI ...
Rabu, 23 Apr 2025 16:32 WIB | Komisi DPR
DPR RI desak Badan Gizi Nasional evaluasi total terkait sengkarut Program MBG. ...
Rabu, 23 Apr 2025 15:10 WIB | Peristiwa
Presiden RI Prabowo utus Mantan Presiden RI Jokowi dan tiga tokoh lainnya, hadiri pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan. ...