x iklan_super_apps
x iklan_super_apps

Pemkot Surabaya Tumbuhkan Semangat 45 Generasi Muda

Avatar bukti.id
bukti.id
Rabu, 30 Sep 2020 15:39 WIB
Pendidikan
bukti.id leaderboard

Surabaya, bukti.id – Kegiatan belajar mengajar dengan menghadirkan para tokoh, kembali dilanjutkan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. Namun kali ini pengajarannya tak lagi dengan tatap muka, melainkan melalui virtual. Apalagi tokoh yang dihadirkan bukan sembarang tokoh, melainkan para veteran perang guna menumbuhkan dan meningkatkan semangat juang.

Hal ini dijalankan Dinas Sosial (Dinsos) dan Dinas Pendidikan (Dispendik) dengan menggelar Veteran Mengajar, Rabu (30/9/2020). Sasaran pengajaran ini adalah pelajar SMP se-Surabaya.

Walau virtual, anak-anak yang mengikuti pembelajaran tersebut nampak semangat. Pasalnya, para veteran itu memberikan materi dengan penuh semangat dan berhasil mengobarkan rasa nasionalisme di kalangan para pelajar. Dengan mengenakan seragam khas veteran, mereka masih sangat lantang memekikkan suara "Merdeka…merdeka...merdeka".

Usai mengajar, Tanto Pamekas, salah seorang legiun veteran mengatakan, situasi pandemi seperti sekarang ini menjadi tantangan tersendiri bagi kaum milenial. Oleh karena itu, semangat pejuang harus dimiliki oleh pemuda, terutama pemuda-pemudi Surabaya.

Veteran itu berpesan, dengan pesatnya kemajuan teknologi, diharapkan tidak sampai melupakan nilai-nilai dasar Pancasila. “Karena kita punya Pancasila sebagai warisan yang harus terus dijaga. Lima sila itu betul-betul satu kesatuan yang dapat menjaga kemakmuran bangsa dan negara ini,” kata Tanto Pamekas.

Ia juga berpesan kepada para pelajar di tengah persaingan yang begitu ketat, kedisiplinan  menjadi salah satu bekal yang harus dimiliki dalam mengerjakan sesuatu. “Kemudian yang paling penting juga adalah harus bisa bersabar dan terus semangat,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Surabaya Suharto Wardoyo mengatakan, materi yang disampaikan oleh veteran kali ini bertemakan Jiwa, Semangat dan Nilai-nilai 1945 (JSN’45). Selain itu, sebenarnya agenda rutin yang digelar setiap satu bulan ini menjadi penting untuk dilakukan, apalagi di tengah-tengah kemajuan zaman yang pesat ini generasi muda harus memiliki bekal perjuangan dari para pahlawan.

Tidak hanya itu, Anang – sapaan akrab Suharto Wardoyo menyebut, program Veteran Mengajar itu menjadi salah satu apreasiasi dan penghargaan kepada para pejuang kemerdekaan. Apalagi menurut dia, para veteran itu telah memberikan jiwa raganya dan mengabdikan usianya untuk membela negara.

Oleh karena itu, ke depan pihaknya akan kembali merutinkan kegiatan itu melalui virtual dalam setiap satu bulan sekali. “Tentu masih akan terus berjalan ke depannya,” pungkasnya. (war)

Editor : W Aries

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Selasa, 07 Mei 2024 04:08 WIB | Hukum
KPK resmi tahan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor atas dugaan kasus pemotongan insentif ASN Pemkab Sidoarjo. ...
Kamis, 02 Mei 2024 02:20 WIB | Peristiwa
Pemprov Jatim janji fasilitasi buruh Jatim dialog ke ...
Kamis, 02 Mei 2024 01:05 WIB | Hukum
Mahkamah Konstitusi gelar sidang PHPU sengketa Pileg 2024 dari sejumlah Parpol. ...