x bukti.id skyscraper
x bukti.id skyscraper

Skema Pembuangan Sampah di Gelora Bung Tomo Selama Piala AFF U-19 2024

Avatar bukti.id
bukti.id
Rabu, 17 Jul 2024 08:41 WIB
Pemerintahan
bukti.id leaderboard

Surabaya – Sampah menjadi perihal krusial yang mendapatkan perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, selama pertandingan Piala ASEAN Football Federation Championship (AFF) U-19 2024, yang berlangsung beberapa hari di Gelora Bung Tomo (GBT).

Karena itu, Pemkot Surabaya bakal mengatur skema pembuangan sampah, termasuk pula meminta pengelola PLTSa Benowo untuk menutup tumpukan sampah dengan geomembran, supaya gas yang ditimbulkan oleh sampah itu tidak keluar.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, selama ini tumpukan sampah sudah ditutup geomembran, tapi ada yang robek dan harus dipasang lagi agar tertutup semuanya. Dengan demikian, diharapkan dapat mengurangi bau sampah sehingga tidak mengganggu aktivitas pertandingan di stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

“Jam pembuangan sampah juga berpengaruh di dalam stadion waktu menonton sepak bola. Jadi (sampah) ditutup geomembran. Tidak ada sampah yang terbuka ketika akan ada pertandingan,” kata Wali Kota Eri usai meninjau stadion GBT Surabaya, belum lama ini.

Eri menjelaskan, pembuangan sampah menuju ke TPA Benowo akan dilakukan setelah pertandingan AFF U-19 selesai. Waktu pembuangan sampah akan berakhir setiap pukul 10.00 WIB.

“Nanti ada satu tempat, space (tempat) area terbuka untuk membuang sampah sampai jam 10.00 WIB. Jam operasional diatur. Jadi tidak sebelum pertandingan, tetapi setelah pertandingan baru membuang sampah di sana. Setelah itu ditutup dengan membran, tidak ada lagi yang membuang sampah,” jelas dia.

Terpisah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Dedik Irianto mengatakan jadwal pembuangan sampah ke TPA Benowo terdapat perubahan selama pertandingan Piala AFF U-19 saja.

“Termasuk penutupan (sampah) dengan geomembran sudah SOP pengelolaan sampah di TPA. Cuma jadwal pembuangannya supaya mengurangi bau selama pertandingan AFF U-19, kita kurangi sebagian, tidak kita buang ke TPA,” kata dia.

Skema sementara pembuangan, kata Dedik, adalah akan ditahan di masing-masing TPS hingga pertandingan AFF U-19 selesai.

“Setelah pertandingan AFF U-19, baru boleh membuang lagi. Pembuangan mulai pukul 00.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB. Berubah dari sebelumnya pukul 05.00 WIB hingga 18.00 WIB,” pungkas dia. (windi)

Editor : heddyawan

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Rabu, 26 Mar 2025 13:31 WIB | Ekonomi
SURABAYA, Bukti.ID - BRI Unit Demak, Kantor Cabang Kusuma Bangsa, menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat sekitar dan pengguna jalan pada ...
Rabu, 19 Mar 2025 12:37 WIB | Peristiwa
Beberapa hari terakhir, kawasan wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) ‘diserang’ kabar tak sedap. Tersiar kabar jika diberlakukan pelarangan pem ...
Rabu, 19 Mar 2025 06:35 WIB | Hukum
Kejagung RI adalah satu diantara lembaga negara yang hadir pada Rakornas Desa 2025. JAM-Intel Kejagung RI menegaskan bahwa desa merupakan pilar utama dalam pemb ...