x iklan_super_apps
x iklan_super_apps

Undian Nomor Urut Pilkada Lamongan Ketat

Avatar bukti.id
bukti.id
Kamis, 24 Sep 2020 15:36 WIB
Pemilu
bukti.id leaderboard

Lamongan, bukti.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamongan tuntas menggelar pengundian nomor urut calon bupati - wakil bupati untuk Pilkada Lamongan 2020 di gedung Sport Centre Lamongan, Kamis (24/9/2020).

Tiga pasang calon bupati - wakil bupati peserta Pilkada Lamongan 2020 mengaku mendapatkan nomor hasil undian sesuai dengan harapan sebelumnya.

Pasangan Suhandoyo - Astiti Suwarni yang mendapatkan nomor urut 1 mengaku senang. Nomot 1 dinilai persatuan sesuai jargon yang diusungnya, Kompak.

''Alhamdulillah kita dapat nomor satu. Insya Allah nomor ini semakin memotivasi kami untuk menjadi yang nomor satu pada pilkada ini, '' kata Suhandoyo.

Suhandoyo berpasangan dengan Astiti Suwarni atau akrab disapa Astrid Wachid, istri Kadin Pendidikan Jawa Timur Wahyudi Wachid ini,  berangkat lewat jalur perseorangan atau independen. Didukung Partai Nasden dan Partai Solidaritas Indonesia.

Nomor urut 2 didapat pasangan Yuhronur Efendi - Abdul Rouf. Mereka diusung 7 partai. Yakni, Partai Amanat Nasional, Partai Demokrat, Golkar, PPP, Gerindra, Hanura dan PKS.

Yuhronur mengaku hatinya bergetar ketika mendapar nomor urut 2. Karena, jauh hari dia berharap nomor itu. Sesuai simbol jargon ibu jari dan telunjuk disilang, sebagai lambang cinta yang selama ini dipakai.

''Sebelum berangkat, saat pamitan anak istri dan saya tanya ingin nomor berapa? Mereka bareng menjawab nomor dua. Ternyata, Alhamdulillah dapat nomor dua, '' terangnya, diamini Abdul Rouf, pasangannya.

Sementara nomor urut terakhir, 3 jatuh pada Kartika Hidayati - Saim.  Pasangan ini juga bersyukur mendapatkan nomor urut tersebut. Apalagi, nomor yang diambil Kartika ternyata sesuai nomor urut pasangannya, Saim, saat mengambil nomor urut pengambilan.

''Dan saya baru menyadari, bahwa nomor tiga sering disimbolkan sebagai salam tiga jari atau metal. Simbol anak muda, sesuai visi kami yang mempersiapkan anak muda menjadi pemimpin masa depan," tandas Kartika.

Sementara itu, Ketua KPU Lamongan Mahrus Ali mengatakan, usai pengundian nomor urut pasangan calon tahapan selanjutnya adalah kampanye. Adapun tata cara kampanye di tengah pandemi Covid-19 ini sudah diatur dalam PKPU nomor 13

"Mulai 26 September besok sudah dimulai masa kampanye. Pelaksanaannya , dan kampanye nanti ditekankan pada daring. Kalau toh ada pertemuan, itu sangat terbatas. Saya kira, paling efektif yadaring, '' tukasnya. 

Tiga pasang calon langsung menerima SK penetapan calon dan SK penetapan nomor urut. Dioanjutkan penandatanganan pakta integritas pemilu damai dan kepatuhan menerapkan protokol kesehatan Covid - 19. Disaksikan Bupati dan anggota Forkompimda Lamongan.

Mahrus Ali juga menegaskan, jika pada masa kampanye ada pasangan calon yang melanggar terkait PKPU yang sudah disosialisakan kepada pasangan calon, akan ada sanksi tegas.

"Hasil kajian dari teman-teman tentang PKPU nomor 13. Bisa saja sanksi yang di berikan berupa pengguguran terhadap pasangan calon," pungkasnya. (ron)

Editor : heddyawan

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Selasa, 07 Mei 2024 04:08 WIB | Hukum
KPK resmi tahan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor atas dugaan kasus pemotongan insentif ASN Pemkab Sidoarjo. ...
Kamis, 02 Mei 2024 02:20 WIB | Peristiwa
Pemprov Jatim janji fasilitasi buruh Jatim dialog ke ...
Kamis, 02 Mei 2024 01:05 WIB | Hukum
Mahkamah Konstitusi gelar sidang PHPU sengketa Pileg 2024 dari sejumlah Parpol. ...