x iklan_super_apps
x iklan_super_apps

Perlu Tahu, Air Hujan Bisa Jadi Air Layak Minum

Avatar bukti.id
bukti.id
Senin, 11 Okt 2021 06:02 WIB
Nusantara
bukti.id leaderboard

Sleman, bukti.id – Memanfaatkan air hujan untuk dijadikan air layak minum. Inilah yang dilakukan Komunitas Banyu Bening. Bahkan, sukses mereka telah ditengok dan mendapatkan apresiasi dari anggota DPR RI.

Anggota Komisi VIII DPR RI, Ina Ammania, menilai program Komunitas Banyu Bening tersebut cukup bagus dan perlu terus dikampanyekan. Mengingat Indonesia mempunyai curah hujan yang cukup tinggi.

Komunitas Banyu Bening yang berada di Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sendiri, merupakan komunitas yang memanfaatkan air hujan menjadi air minum. Komunitas ini sudah bergerak sejak tahun 2012 memanfaatkan air hujan.

Komunitas Banyu Bening ini membuat solusi baru memanfaatkan curah hujan yang ada di Indonesia. Air yang dikelola tersebut memiliki kandungan basa yang tinggi, sehingga ini bisa dikonsumsi untuk manusia.

Sekolah Air Hujan Banyu Bening di Sleman, DIY (foto: ist)

“(Program) ini merupakan solusi baru memanfaatkan air hujan menjadi air layak minum, terutama untuk daerah-daerah yang mengalami sulitnya mendapatkan air bersih. Gagasan ini harus disebarluaskan ke seluruh pelosok negeri agar hak mendapatkan air bersih kualitsas baik tercukupi,” ucap Ina, usai mengikuti Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi VIII DPR RI meninjau Sekolah Air Hujan Banyu Bening di Sleman, DIY, belum lama berselang.

Politisi PDI Perjuangan ini berharap program ini bisa dikembangkan di seluruh daerah di Indonesia.

Legislator Dapil Jawa Timur VII itu juga berharap lembaga atau kementerian terkait dapat menganggarkan dalam program kerjanya dan menerapkannya ke seluruh Indonesia.

Gagasan Komunitas Banyu Bening ini juga didukung oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dengan slogan ‘Gerakan Memanen Air Hujan, Banyu Udan, Sumber Penguripan’. (hea)

Editor : heddyawan

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Minggu, 21 Apr 2024 19:32 WIB | Seni Budaya
FPK Jatim gelar halal bihalal dihadiri sejumlah seniman dan budayawan. ...
Selasa, 16 Apr 2024 10:32 WIB | Hukum
KPK tetapkan Bupati Sidoarjo, Gus Muhdlor sebagai tersangka kasus korupsi di BPPD Sidoarjo. ...
Sabtu, 30 Mar 2024 19:23 WIB | Seni Budaya
Mengulang kegiatan tahun sebelumnya, FPK Pasuruan gelar Tadarus Puisi di Bulan Suci. ...