x iklan_super_apps
x iklan_super_apps

PDIP Belum Keluarkan Rekomendasi untuk Gibran

Avatar bukti.id
bukti.id
Kamis, 18 Jun 2020 21:52 WIB
Kabar Partai
bukti.id leaderboard

Jakarta, bukti – Rekomendasi untuk putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Solo 2020, masih belum turun. Kabar yang menyebut jika Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah mengeluarkan rekomendasi untuk Gibran, dibantah Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Bambang Wuryanto.

Menurut dia, hingga saat ini, PDIP belum bersikap terhadap Pilkada Solo. Pasalnya, partai berlambang banteng moncong putih itu masih prihatin atas pandemi Covid-19 yang dialami negara ini. “Kami tak ingin mengurus kontestasi politik di saat rakyat masih kesulitan di tengah pandemi,” ujar Bambang.

Bambang menjelaskan, Megawati telah meneken sejumlah rekomendasi kandidat untuk Pilkada 2020. Namun ia tak mau mengonfirmasi apakah rekomendasi untuk Solo sudah diteken Mega atau belum. Namun dikabarkan, justru Megawati sendiri yang akan mengumumkan rekomendasi itu.

“Yang jelas, setelah pandemi ini, ketua umum (Megawati Soekarnoputri) yang akan mengumumkannya. Pemerintah dan DPR sudah sepakat membuat langkah-langkah untuk kelanjutan Pilkada. Jadi kira-kira kemungkinan enggak akan lama bisa diumumkan," ujarnya, saat dirilis cnnindonesia.

Gibran Rakabuming Raka, sebelumnya sudah menyatakan niat maju sebagai calon wali kota Solo pada Pilkada Serentak 2020. Gibran bahkan telah mendaftar sebagai kader PDIP pada 23 September 2019. Gibran juga sudah sowan ke Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada Oktober 2019. Namun hingga saat ini PDIP belum memberikan dukungan resmi untuknya.

Sementara di internal PDIP, DPC PDIP masih berkukuh mendukung petahana Achmad Purnomo di Pilkada Solo. (aries)

Editor : W Aries

bukti.id horizontal
Artikel Terbaru
Selasa, 07 Mei 2024 04:08 WIB | Hukum
KPK resmi tahan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor atas dugaan kasus pemotongan insentif ASN Pemkab Sidoarjo. ...
Kamis, 02 Mei 2024 02:20 WIB | Peristiwa
Pemprov Jatim janji fasilitasi buruh Jatim dialog ke ...
Kamis, 02 Mei 2024 01:05 WIB | Hukum
Mahkamah Konstitusi gelar sidang PHPU sengketa Pileg 2024 dari sejumlah Parpol. ...